SENAM SEHAT DAN PENGOBATAN GRATIS UNTUK MASYARAKAT SEDAYU

SENAM SEHAT DAN PENGOBATAN GRATIS UNTUK MASYARAKAT SEDAYU

Kesehatan, pendidikan dan pendapatan setiap individu merupakan tiga faktor utama yang sangat mempengaruhi kualitas sumber daya manusia. Oleh karena itu setiap individu berhak dan harus selalu menjaga kesehatan, yang merupakan modal utama agar dapat hidup produktif, bahagia dan sejahtera.Peningkatan kesehatan juga dapat dilakukan dengan senam sehat, yaitu aktivitas fisik yang dilakukan baik sebagai cabang olahraga tersendiri maupun sebagai latihan untuk cabang olahraga lainnya.Berlainan dengan cabang olahraga lain umumnya yang mengukur hasil aktivitasnya pada obyek tertentu, senam mengacu pada bentuk gerak yang dikerjakan dengan kombinasi terpadu dan menjelma dari setiap bagian anggota tubuh dari komponen-komponen kemampuan motorik seperti : kekuatan, kecepatan, keseimbangan, kelentukan, agilitas dan ketepatan. Mahasiswa dengan Dosen Prodi D3 Kebidanan Universitas Alma Ata melakukan kegiatan pengabdian masyarakat berupa senam sehat dan pengobatan gratis pada 15 April 2018 di Desa Argodadi, Sedayu. Pengabdian masyarakat ini ditujukan untuk memberikan edukasi terkait dengan pentingnya aktifitas fisik untuk pencegahan penyakit dengan senam dan pengobatan dini . Sehingga di harapkan masyarakat yang mengikuti kegiatan senam dan pengobatan gratis dapat dapat meningkatkan kualitas hidup sehat masyarakat di desa argodadi kecamatan sedayu.

Open chat