Prodi S1 Kebidanan UAA awali MBKM dengan UNUSA melalui Kuliah Pakar

Prodi S1 Kebidanan UAA awali MBKM dengan UNUSA melalui Kuliah Pakar

Dalam rangka implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), salah satu dosen Program Studi S1 Kebidanan dan Profesi Bidan Universitas Alma Ata diundang sebagai pemateri pada Kuliah Pakar yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa S1 Kebidanan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA), pada Rabu, 21 April 2021. Kuliah dengan Tema โ€œThe Implementation of Interprofessional Education in Health Promotion and Complementary Care during 1000 Days of lifeโ€ ini disampaikan oleh Dr (Cand.) Siti Nurunniyah, SST., M.Kes dan dihadiri oleh seluruh mahasiswa semester 2 dan semester 4 Program Studi DIII Kebidanan dan S1 Kebidanan UNUSA.

Turut hadir juga Ibu Nanik Handayani, M.Kes (Kaprodi S1 Kebidanan UNUSA), dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk optimisme di tengah tantangan global dimana profesi bidan masih memiliki peluang besar untuk menjadi pemenang di dunia kerja. Bekalย  pengetahuan, sikap, perilaku dan keterampilan yang professional, salah satunya keterampilan untuk bekerja sama dengan profesi kesehatan lain dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan ibu dan anak, merupakan salah satu prasyarat dari peluang tersebut.

Dalam kuliah tersebut, Ibu Dr (Cand.) Siti Nurunniyah, SST., M.Kesย  menyampaikan pentingnya bidan melakukan kerjasama dengan profesi kesehatan lain (Interprofesional Collaboration/IPC) dalam rangka meningkatkan kesehatan ibu dan anak, dimana hal tersebut hanya dapat dicapai jika mahasiswa diajarkan tentang praktik kolaborasi sejak masa kuliah dalam bentuk pembelajaran interprofesional (Interprofessional Education/IPE). Sebagai contoh nyata bentuk pembelajaran IPE di tingkat Universitas, UAA sendiri memiliki program unggulan yaitu kegiatan Sistem Surveilan Kesehatan Masyarakat Universitas Alma Ata (SSKM),ย  yang bertujuan untuk meningkatkan status kesehatan dan gizi ibu dan anak dimulai sejak calon pengantin, dan diikuti hingga anak berusia 2 tahun/ 1000 hari pertama kehidupan.

Open chat