HIMABI Kembangkan Kewirausahaan di Masa Pandemic

HIMABI Kembangkan Kewirausahaan di Masa Pandemic

Pada masa penyebaran pandemik COVID-19 yang masih berlangsung, tidak menyurutkan semangat mahasiswa Prodi D3 Kebidanan yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Kebidanan (HIMABI) dalam mengembangkan berbagai upaya dalam mengantisipasi masalah dari dampak penyebaran COVID-19. Salah satunya adalah dengan berwirausaha dibidang penjualan masker, handsanitizer dan APD. Kegiatan ini di promotori oleh Faisa Tri Sakti, Anggun Tiara Lestari dan Fina Fitriana. Dikarenakan situasi pandemi sehingga tidak memungkinkan untuk memasarkan produk secara tatap muka, kewirausahaan HIMABI beralih dengan memasarkan produknya secara online. Media yang digunakan berupa instagram dan pertama kali dipublikasikan pada 26 Agustus 2020. Penjualan ini dikatakan hanya sedikit mengambil keuntungannya, karena sebagai bentuk sumbangsih terhadap pemerintah Indonesia dalam upaya menekan angka kejadian dari Covid-19, sehingga besar harapan dari penjualan adalah meningkatkan kesadaran dalam pemenuhan dan wujud taat protokol kesehatan bagi seluruh masyarakat(Faisa).

 

Open chat