Pada hari Senin tanggal 01 April 2019 acara Ucap Janji Pra Ners Periode 2019-2020 telah diadakan di ruang HAM 301 (Teater) Universitas Alma Ata dimana telah diikuti oleh sebanyak 63 mahasiswa. Jumlah mahasiswa tersebut merupakan calon mahasiswa Profesi Ners dari program alih jenjang maupun jalur non alumni Program Studi S1 Ilmu Keperawatan Universitas Alma Ata, dari 63 mahasiswa tersebut sebagaian besar berasal dari daerah luar Jawa seperti; Aceh, Lampung, Bengkulu, Palembang, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat dan sebagian lainnya tersebar dalam penjuru daerah kampung halaman yang berbeda-beda di Pulau Jawa.
Acara tersebut diselenggarakan mulai pada pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.12 WIB dengan dihadiri oleh Bapak Sri Rejeki Arum Wahyuni, S.KM, MM selaku Ketua PPNI Daerah Istimewa Yogyakarta, Ibu Hj. Ida Rufaida selaku Ketua Yayasan Alma Ata, Bapak Prof. Dr. H. Hamam Hadi, MS., Sc.D., Sp.GK selaku Rektor Universitas Alma Ata, dan Ibu Dr.Sri Werdati, SKM, M.Kes selaku Dekan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan beserta jajaran Rumah Sakit, BPSTW, serta jajaran fasilitas kesehatan dilingkup profesi ners beserta dosen-dosen program studi profesi ners dan prodi-prodi ilmu kesehatan lain di Universitas Alma Ata Yogyakarta.