Hasna Dwi Nastiti, Mahasiswa yang mengikuti Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Intenasional yang dilaksanakan di Sanggar Bimbingan At Tanzil, Serdang, Malaysia. Berdasarkan Identifikasi Masalah yang dilakukan, melalui program lintas prodi, bentuk kegiatan di SB At Tanzil dibagi menjadi 3 program yaitu program kerja pokok mengajar, unggulan, dan prodi. Salah satu program unggulannya yaitu; Workshop Keterampilan Membatik dan Workshop Inspirasi Cita-Cita diikuti dengan program prodi sebagai leader dalam promosi kesehatan pada anak melalui; Kampanye Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Edukasi Kesehatan Reproduksi untuk Remaja: Memahami Tanda-Tanda Pubertas.
Kegiatan dalam KKN-T Internasional ini berfokus pada peningkatan pendidikan nonformal dan pengembangan keterampilan kreatif anak-anak Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang tidak memiliki akses penuh ke sistem pendidikan formal. Program ini melibatkan berbagai aktivitas seperti kelas akademik, seni kreatif, serta kegiatan untuk menanamkan rasa cinta tanah air. Dengan pendekatan partisipatif, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan akademik, sosial, serta karakter nasionalisme anak-anak.