PENDAMPINGAN PENCEGAHAN STUNTING PADA MASYARAKAT DI SEDAYU

PENDAMPINGAN PENCEGAHAN STUNTING PADA MASYARAKAT DI SEDAYU

Tim Pegabdian Masyarakat Prodi DIII Kebidanan Universitas Alma Ata menyelenggarakan kegiatan penyuluhan Pendampingan Pencegahan Stunting Pada Masyarakat Di Sedayu. Berdasarkan fenomena dan permasalahan saat ini, maka Program Studi DIII Kebidanan Universitas Alma Ata Yogyakarta tergerak dan termotivasi untuk melakukan pengabdian masyarakat tentang kesehatan salah satunya โ€œPendampingan Pencegahan Stunting Pada Masyarakat Di Sedayuโ€.

Kegiatan penyuluhan ini dilakukan oleh tim pegabmas PSIB (Fatimah, S.SiT., M.Kes dan Eka Nurhayati, S.ST., M.KM) serta melibatkan 5 mahasiswa DIII Kebidanan semester 5. Kegiatan pengabdian masyarakat ini mengundang ibu-ibu yang memiliki balita sebagai sasaran dalam penyuluhan pencegahan stunting, kader-kader serta bidan desa pada April 2019 yang dilaksanakan di Balai Desa Argodadi.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk melakukan pendampingan kepada masyarakat sedayu untuk pencegahan stunting, mengetahui kondisi kesehatan balita, mendeteksi dini pada balita yang mengalami gangguan stunting dan strategi dalam melakukan pendampingan yang tepat untuk pencegahan stunting. Dalam kegiatan pegabdian masyarakat pencegahan stunting ini dihadiriย  oleh kader danย  ibu balita sejumlahย  25 sampai 35 orang peserta. Kegiatan ini bekerjasama dengan bidan desa dan juga kader-kader desa dalam melakukan upaya pencegahan stunting di Kecamatan Sedayu. Setelah itu tim pegabmas melakukan pendekatan kepada kader dan juga ibu-ibu yang mempunyai balita untuk melakukan pelatihan pecegahan stunting.

Kegiatan penyuluhan yang dilakukan dengan metode ceramah dan tanya jawab serta pemutaran video. Pada umumnya masyarakat antusias dan banyak pertanyaan yang menyangkut tentang bagaimana cara menghindariย  anak dari keterlambatan, bagaimana cara menstimulasiย  yang sesuai danย  tepat pada anak. Materi yang disampaikan juga sangat memotivasi masyarakat dalam melakukan pencegahan stunting seperti meginformasikan pegertian stunting, faktor-faktor penyebab stunting, dampak stunting, cara pencegahan stunting dan zat mikro yang berperan dalam mencegah stunting.

Dari kegiatan penyuluhan stunting ini diharapkan masyarakat mampu menerapkan pencegahan stunting sesuai dengan apa yang telah dijelaskan oleh tim pegabdian masyarakat Universitas Alma Ata beserta bidan desa dan juga kader desa yang sudah mengikuti pelatihan pencegahan stunting sehingga kasus stunting di Sedayu dapat teratasi.

Open chat