Oleh : Eva Nurida, M.Sc. (Dosen S1 Farmasi-Universitas Alma Ata)
Prodi S1 Farmasi Alma Ata – Ucap Janji Pra Klinik adalah kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata. Kegiatan ini merupakan kegiatan awal sebelum mahasiswa terjun ke lapangan untuk berpraktik. Seluruh prodi di bawah Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata, termasuk Prodi Farmasi angkatan 2021 (semester 6) mengikuti Ucap Janji Praklinik tahun 2024 yang diselengarakan pada Selasa, 28 Mei 2024 di Universitas Alma Ata.
Dalam kurikulum jenjang Sarjana di Prodi S1 Farmasi UAA, membebankan praktik lapangan untuk bidang Farmasi Klinik dan Komunitas, Farmasi Industri, dan Menejemen Farmasi di semester 7. Paparan dunia kerja di jenjang sarjana untuk mahasiswa, diharapkan dapat memberikan gambaran kepada mahasiswa dunia kerja sebagai seorang farmasis dan penerapan ilmu-ilmu kefarmasian.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir direktur rumah sakit, kepala puskesmas, dan pimpinan mitra lahan praktik Universitas Alma Ata dan disaksikan juga oleh perwakilan dari organisasi profesi IBI, PERSAGI, IAI, dan PPT ARSI.
Wakil rektor Bidang Pengembangan Akademik, Pembelajaran dan MBKM Alma Ata. Bapak Dr. Muh Mustakim M.Pd.I berpesan dalam sambutannya, bahwa mahasiswa-mahasiswi telah diambil janjinya dalam momen tersebut, sehingga kedepannya dapat berpraktik secara professional dan beretika disamping menerapkan ilmu yang telah didapatkan di kampus.