Prodi S1 Kebidanan Alma Ata – Telah dilaksanakan kegiatan Midwifery Goes to School bertemakan Happiness start with Good Health. Acara ini diselenggarakan pada hari Minggu, 8 Januari 2023 di MA Al-Ma’had An-Nur Bantul. Kegiatan disambut antusias oleh siswa. Acara tersebut diawali dengan pemeriksaan gratis yang meliputi tekanan darah, pengecekan berat badan, tinggi badan, IMT dan lingkar lengan atas (LILA) oleh mahasiswa semester 3 prodi S1 Kebidanan Universitas Alma Ata. Setelah itu dilakukan pemberian penyuluhan tentang kesehatan reproduksi oleh Mahasiswa semester 5 yaitu Enjela Lala S, dan penyuluhan tentang anemia pada remaja yang disampaikan oleh Sulistiawati mahasiswa semester 5 S1 Kebidanan. Pada sesi akhir disampaikan sosialisasi mengenai program studi S1 Kebidanan Universitas Alma Ata oleh Ibu Dosen Muafiqoh Dwiarini, S.ST., M.Sc, Ns-Mid, selanjutnya pembagian doorprize kepada 3 penannya terbaik. Harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat membuka wawasan baru untuk siswa MA tentang kesehatan reproduksi dan anemia pada remaja.