Oleh : Claudia Banowati Subarto, S.ST., M.Keb
S1 Kebidanan Alma Ata – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Divisi Keagamaan Himpunan Mahasiswa Kebidanan (HIMABI) Universitas Alma Ata mengadakan program pengabdian masyarakat dengan tema Ramadhan Series: “Tetap Sehat dan Bugar Selama Hamil di Bulan Ramadhan”, yang diselenggarakan pada Hari Sabtu, tanggal 16 April 2022. Kegiatan ini diisi oleh narasumber Ibu Claudia Banowati Subarto, S.ST., M.Keb , selaku dosen S1 Kebidanan Universitas Alma Ata sekaligus fasilitator prenatal gentle yoga. Dalam kegiatan tersebut, Ibu Claudia menyampaikan bahwa seorang ibu hamil penting untuk rutin berolahraga dan salah satu olahraga yang dapat diikuti oleh ibu hamil ada prenatal yoga atau yoga pada ibu hamil. Yoga yang ditujukan kepada ibu hamil dilakukan dengan gerakan perlahan dan lembut serta memadukan teknik pernafasan dan relaksasi sehingga ibu hamil merasa sehat, bugar, rileks dan merasa siap menuju persalinan yang minim trauma. Prenatal yoga dapat dilakukan 2-3 kali dalam seminggu dan dapat dimulai pada usia kehamilan >20 minggu
Dalam webinar tersebut dilengkapi dengan yoga bersama yang dipimpin oleh Ibu Claudia selama 45 menit. Peserta terlihat antusias, hal ini ditunjukkan dengan peserta mengikuti keseluruhan kegiatan yoga dan beberapa peserta menyampaikan pertanyaan di akhir kegiatan.
Sebagai tambahan informasi, kegiatan webinar yang berjalan selama kurang lebih 90 menit ini diikuti oleh 98 peserta, meliputi Ibu Hamil maupun mahasiswa yang berasal dari berbagai instansi.